Penanaman Bakau Project-1

Project-1, Penanaman 10.000 bibit Bakau yang dilakukan oleh Tim Jagad Lestari di wilayah Desa Bhinar Kecamatan Paiton Kabupaten Probolinggo Jawa Timur.

Penanaman Bakau Project-2

Project-2, Penanaman 10.000 bibit bakau oleh Tim Jagad Lestari, Lokasi penanaman di Wilayah Desa Sumberanyar Kecamatan Paiton Kabupaten Probolinggo Jawa TImur.

Perkembangan Project-1

Perkembangan bibit bakau yang di tanam dalam Project-1 sudah mulai menampakkan hasil (hidup), walaupun masih banyak kendala dilapangan, terkait dengan sampah.

Problem di Project-1

Beginilah kondisi dilapangan, Tim Jagad Lestari harus bekerja ekstra untuk mempertahankan kehidupan bibit bakau yang sudah mulai bersemi, dengan rajin-rajin membersihkan sampah di batang-batang bakau.

Sabtu, 06 Oktober 2012

Menelusuri Jejak Bruguiera

Sabtu, 06 Oktober 2012, Pagi jam 06.00 saya dan teman berangkat menuju perbatasan antara Kabupaten Probolinggo dan Kabupaten Situbondo, oleh orang-orang setempat daerah itu disebut TROMIK, tepat sebelah timur batas Pembangkit Listrik Jawa Bali (PLTU Paiton). Tujuan utama saya sebenarnya adalah memancing di sekitar daerah tersebut, untuk memenuhi Hobi yang selama ini terbengkalai. Saya melakukan start mancing kira-kira jam 6.30 dan mengakhiri sekitar jam 10.00 WIB.

Selesai mancing, baru saya melakukan pengamatan berbagai jenis mangrove yang tumbuh di sekitar tempat saya memancing, dan berikut adalah foto-foto yang sempat saya ambil, karena kebetulan saya membawa kamera.

CIMG2051CIMG2053CIMG2052CIMG2055CIMG2056CIMG2054

Tahu nggak, betapa saya bahagia saat itu, ketika melihat sebuah pohon mangrove yang penuh dengan buah yang bergelantungan?. saya sempat terkejut, Eiit..eit….eit…ketemu kau sekarang, he… he… ini dia yang membuat saya bahagia saat menemukannya :

CIMG2058CIMG2059CIMG2060CIMG2061CIMG2062

Selama saya berpartisipasi di Yayasan Jagat Lestari yang melakukan konservasi dan rehabilitasi Mangrove di sekitar Paiton , saya tidak menemukan mangrove jenis yang satu ini (Bruguiera) Dan yang  saya temukan ini jenis Bruguiera Gymnorrhiza.

Kenapa saya bahagia ketika menemukan mangrove keluarga Bruguiera ini ?

Karena menurut beberapa literatur yang sudah dibuat oleh teman-teman mangrover (Pecinta dan Penyelamat Mangrove) Saudara Aris Priyono (KeSEMaT Semarang), buah dari mangrove jenis ini dapat dimanfaatkan sebagai beras mangrove,  tepung untuk membuat kue dsb. dengan kata lain, jenis ini mempunyai sisi ekonomis kalau kita dapat mengembangkannya.

Akhirnya, saya rasa untuk program jangka panjang YAYASAN JAGAT LESTARI nantinya akan lebih fokus untuk mengembangkan jenis mangrove ini, untuk meningkatkan sumber ekonomi masyarakat sekitar pesisir sekaligus mensukseskan Penyelamatan Mangrove di Indonesia.

Semangat Mangrover!!!!
Zaini Alfan
(Devisi Infokom JARI)